Selasa, 12 Juli 2016

Halal Bihalal Sawangan Kicau Mania (SKM) Berlangsung Meriah

Media Manuk - Mba Yessi Sebagai Humas dari SKM (Sawangan Kicau Mania) selalu melemparkan senyum manisnya kepada para kicaumania yang telah hadir memadati lapangan SKM sejak pukul 13.00 wib, Dirinya dengan sabar melayani para peserta yang mengantri untuk membeli tiket. Bismillah ucapnya semoga ngga turun hujan ya mas kepada team Media Manuk karena teman teman Kicau dari luar purwokerto sudah ada dalam daftar pemesan tiket. Ketakutan dari mba Yessi sangatlah beralasan karena kota Purwokerto sejak tadi pagi terlihat mendung awan nya.


Mba Yessi 

Menjelang pukul 14.00 matahari bersinar terik sehingga memacu adrenalin para kicau mania untuk segera men gantang Gacoan nya. Alhasil dengan di buka nya kelas lovebird dan kenari sampe 3 sesi Panitia sampe kewalahan melayani animo para Kicau mania. Luar biasa memang seperti ada puluhan pelapis gacoan dari para Kicau mania Purwokerto dan Sekitarnya. Arena latber tak pernah sepi selalu jadi ajang perburuan prestasi gaco burung kesayangannya. Panitia latber Burung Berkicau Sawangan Kicau Mania (SKM) mengaku surprise dengan antusiasme para kicau mania lokal yang sudah ikut meramaikan. Hari ini selasa 12 juli 2016 kebetulan hari pertama Panitia SKM menggelar lomba setelah libur idul fitri. Nuansa silahturahmi Hari raya nya masih sangat kental Menghiasi jalannya Lomba Sore tadi.

Kelas Lovebird selalu di padati peserta

Datang sebagai perwakilan dari Karangsalam Bird Club Mr.Teguh berhasil menempatkan gacoan Kacer dan Cucak Ijo nya di puncak juara. Mr Teguh menyampaikan undangan juga kepada seluruh rekan Kicau mania besok hari kamis tanggal 14 juli 2016 akan di adakan CERIA IDUL FITRI di Gantangan KOMPAK BM (Komunitas Pamijen Karangsalam Bird Mania) yang beralamat di pasar ikan parakan onje-Karangsalam Purwokerto dengan harga tiket 50,30,20 ribu rupiah. cek brosurnya di facebook add mediamanuk dotkom.

Mr.Teguh kondang, di tunggu kedatangannya di KBC 14 / 07 / 16

Hal yang serupa juga, Mr Sakti Juda datang dengan jagoan lovebird nya yang bernama Android 08 berhasil menjuarai kelas Lovebird Mega Bintang tadi sore. Alhamdulilah pemanasan jelang PIALA NGAPAK katanya. Gacoan lovebird nya Android 08 sebagai amunisi juga ke tiap arena latber untuk mensosialisasikan bahwa nanti tanggal 28 agustus 2016 dirinya akan Mengadakan Festival dan Kompetisi Burung Berkicau yang Bertajuk LAUNCHING PANDAWA SAKTI,  Kerja bareng dengan Gantangan KOMPAK BM. Ya semoga acaranya dapat berjalan sukses Mr. Sakti Aamiin,

Mr.Sakti ( Tengah ) Nantikan launching PANDAWA SAKTI 28 Agustus 2016 di KBC

Sampai sore tadi pukul 17.00 seluruh rangkaian Lomba Halal Bi Halal Sawangan Kicau Mania (SKM) dapat berjalan dengan lancar, seperti sudah diatur oleh Yang Maha Kuasa ketika lomba usai barulah turun hujan . Rasa bersyukur yang mendalam di rasakan oleh para Juri dan Panitia SKM karena lomba cukup sukses di hadiri banyak peserta. Bisa saling bersilahturahmi dengan para Kicaumania baik lokal maupun luar kota adalah kepuasaan bagi Panitia SKM. Sampai jumpa di latihan bersama SKM yang rutin di gelar setiap hari selasa pukul 13.00 wib tutup mba Yessi kepada team Media Manuk.(sigit / wim)

Panitia dan Team Juri SKM

Tidak ada komentar:

Posting Komentar